Kenapa sudah tidak bisa menulis lagi sekarang?
Semenjak yang bisa diajak diskusi sudah tidak ada.
Saya percaya takdir itu diluar apa yang bisa kita lakukan
Saya tidak bisa menolak. Pergi lalu bersikap tidak tau
Prioritas adalah ukuran kedewasaan
Badmood dan malas itu bukan alasan
Tapi niat dan pilihan
Saya tidak dalam pengampuan. Jadi sejak kapan saya butuh dilindungi?
Harafiah pengampuan adalah fisik. Psikis siapa bisa nilai?
Dogma kodrati ku sudah melekat. Perempuan ada didalam dekapan tangan pria.
Tapi itu hanya terjadi kalau pria itu mencintainya.
Cinta itu perasaan. Jadi, rasakan.
Bukan pandangi.
Bagaimana kata maaf, tolong, dan terimakasih dapat sekejap merubah dunia menjadi damai?
Nanti jangan lupa ajari keturunanmu kata-kata itu yah, dengan cara melakukannya
Dunia ini kan isinya masalah. Dunia ini kan isinya manusia.
Manusia punya masalah. Manusia itu bukan cuma kamu.
Jangan berlebihan. Nanti egois.
Pengertian itu tujuan bahasa. Bahasa digunakan untuk komunikasi.
Komunikasi agar yang mengerti bukan hanya kamu.
Bahasa kita sama kan?
Pernikahan bukan perkara 2 insan. Tapi 2 keluarga.
Cari menikmati hidup itu beragam.
Jangan menghakimi orang hanya karna perkara dia suka yang kamu tidak suka
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment